Dukungan Tokoh Muda Terus Bergulir


Harapan Kapur IX

Harapan masyarakat agar daerah Limapuluh Kota dipimpin oleh yang muda energik, tinggal selangkah lagi, satu diantaranya tongkat komando lembaga DPRD kabupaten Limapuluh Kota sudah dipimpin oleh yang muda dengan terpilihnya Darman Sahladi, SE. MM, (37) dari Partai Demokrat.

Ketua DPRD termuda di seluruh Indonesia itu adalah suatau pengharapan yang sudah menjadi kenyataan bagi masyarakat, "ibarat sitawa sidingin". Justru itulah, Bupati dan Wakil Bupati ke depan diharapkan juga dari kalangan muda, sehingga roda pemerintahan ini berjalan dengan baik dan kokoh.

Dalam sepekan ini, jejak Darman Sahladi telah banyak "dibuntuti" oleh para balon-balon muda yang bermunculan ke permukaan dan menyatakan dirinya maju sebagai kandidat balon Bupati dan Wakil Bupati, sehingga angin daerah Limapuluh Kota sering berputar-putar ibarat angin "limbubu", seolah-olah memporak-porandakan peta politik. Suasana percaturan politikpun mulai memanas, meskipun Pilkada terpaut 6 bulan lagi, karena diundur hingga Juni 2010 mendatang.

Hiruk-pikuknya suksesi Pilkada itu, menyusul mengapungnya sejumlah figur muda balon Bupati, selain nama Ir.Irfendi Arbi, MP (Incumbant) yang sudah dikenal mengenal, kini muncul lagi nama drh. Harmen (ketua DPC.PPP), Adib Mastur, SE (swasta), Zukron, S.Ag (ketua DPC.PKS), H. Rifa Yendi, SH (swasta), Ir. Mulyadi Afrmar (swasta) dan sejumlah nama lainnya.

Sedangkan tampilnya figur muda sebagai balon Wakil Bupati, tidak asing lagi bagi masyarakat seperti nama Wahyudi Thamrin, SH. MH (ketua Kadin), Endrijon Dt. Junjungan (anggota DPRD Limapuluh Kota) Mulyadi, ST. ME (staf ahli DPR-RI), H. Dodi Delvi (anggota DPRD Propinsi), Wardi Munir (Anggota DPRD Limapulah Kota), Ilson Cong (anggota DPRD Propinsi) dan Ardi Ekis (sekretaris Partai Golkar Limapuluh Kota).

Ardi Ekis yang merupakan warga kenagarian Kapur IX itu, sudah terjaring di Partai Golkar sebagai balon Wakil Bupati, namun demikian karena Ardi Ekis adalah sosok yang muda dan energik, dan pernah menjadi anggota DPRD Limapuluh Kota, justru itulah Ardi Ekis sangat cocok sebagai balon Wakil Bupati, nama Ardi Ekis sudah harum dimana-mana.

Memang untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati itu, macam-macam saja syarat atau kriteria yang diapungkan banyak kalangan masyarakat terhadap figur balon yang pantas dipilih itu. Selain dicari calon Bupati dan Wakil Bupati yang tokoh, cepat tanggap, mau bekerja keras, visioner, jujur dan berpihak kepada rakyat, serta dari generasi yang lebih muda.

Seperti yang disampaikan Nasrul Rasyid, pemuka masyarakat Batu Balang kecamatan Harau yang juga Wakil Ketua DPC PPP Limapuluah Kota, Senin (30/11) di kediamannya. Kata Nasrul Rasyid lebih suka balon bupati mendatang dari generasi yang lebih muda, karena yang muda, aspiratif, akuntabel, komunikatif dan mampu membawa Limapuluh Kota kearah yang lebih baik kedepan.

"Kalau boleh memilih untuk bakal calon bupati dan wakil bupati mendatang, saya lebih cendrung dari generasi yang lebih muda dengan usia antara 30 dan 50 tahun. Sedangkan Politisi "uzur" lebih baik intropeksi diri dan mempercayakan kepemimpinan Limapuluh Kota mendatang kepada yang lebih muda, "jelas Nasrul Rasyid.

Disamping masyarakat mendambakan yang muda, tidak tertutup juga kemungkinan yang tua tetap diminta oleh masyarakat berpasangan dengan yang muda, seperti Zadry Hamzah (mantan sekdakab Limapuluh Kota). Sebab, sosok Zadry dinilai banyak pihak masih mampu menjadi seorang pemimpin, apalagi memimpin yang muda.

"Fenomena munculnya balon muda yang berfariasi dari bebagai kecamatan yang ada di Limapuluh Kota itu, di frediksi partai politik yang bakal mengusungnya itu, akan memasangkan balon dengan sistim silang, seperti blok M (Mudiak) akan berpasangan dengan blok S (Selatan), begitu juga dengan blok T (Timur) akan berpasangan dengan blok B (Barat) atau blok M dengan blok T dan B, dan sebaliknya, "sebut Nasrul Rasyid selaku dewan penasehat spritual Limapuluh Kota.

Sementara Wahyudi Thamrin, balon Wakil Bupati Limapuluh Kota, salah seorang kader Partai Golkar Limapuluh Kota, yang sudah mendaftar secara resmi via Partai koalisi Permata, mengatakan, dia siap maju berpasangan dengan figur calon Bupati yang lain, untuk memajukan Limapuluh Kota ke depan.(Padang Today)

1 Response to "Dukungan Tokoh Muda Terus Bergulir"

  1. Tolong dimonitor pergerakan pertambangan batu bara dikoto lamo. Karena berdampak negatif bagi jalan poros kotolamo lubuk alai.
    Jalan bisa hancur.

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel